Pengrajin Batik di Karanggayam Tembus PRJ
Administrator 18 Maret 2021 17:24:13 WIB
Siapa bilang di Sitimulyo tidak ada pengrajin batik? Di Sitimulyo, tepatnya di dusun Karanggayam, terdapat seorang pengrajin batik. Sutryati namanya. Sutryati sudah menekuni kegiatan membatik ini sejak tahun 2015. Ia membatik untuk mengisi waktu luang dan memberikan kegiatan untuk tetangga di sekitarnya. Jika pesanana sedikit, Sutryati menggarapnya sendiri. Namun jika pesanan banyak, ia mengajak tetangga untuk mengerjakannya. Sutryati yang membuat pola, sementara tetangganya yang meneruskan.
Batik yang dibuat Sutryati pun beraneka macam, seperti batik jumputan, batik sibori, batik abstrak, dan terkadang juga ecoprint. Untuk pemasaran sejauh ini Sutryati masih mengandalkan Facebook dan WhatsApp. Selain itu, Sutryati juga memasarkannya di ajang pameran-pameran tidak hanya di Jogja, melainkan juga di luar kota seperti di Jakarta saat acara Pekan Raya Jakarta (PRJ) dan Malang.
Reporter : Eki Arum Khasanah
Komentar atas Pengrajin Batik di Karanggayam Tembus PRJ
Formulir Penulisan Komentar
Lokasi Kalurahan
Pengumuman
Tautan
Kalender
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Gebyar Anak Sitimulyo 2023 Sukses Diadakan
- Pendaftaran Anggota KPPS Pemilu 2024 Kalurahan Sitimulyo
- Sitimulyo Ditetapkan Kalurahan Pamor Budaya
- Pendaftaran Gebyar Anak Sitimulyo 2023
- Program IMP MOW Kalurahan Sitimulyo
- Lurah Dan Pamong Kalurahan Sitimulyo Hadiri Upacara Hari Pahlawan 2023 di Kapanewon Piyungan
- Open Recruitmen Kepanitiaan Gebyar Anak Sitimulyo 2023
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License