Puncak Indrokilo, Calon Wisata Alam Baru di Sitimulyo

27 Desember 2019 16:17:03 WIB

 

Pengembangan tempat wisata kini mulai menjadi salah satu prioritas Desa Sitimulyo. Setelah Setren Opak, kini mulai dibangun lagi sebuah tempat wisata di kawasan Hargo Indrokilo (Gunung Indrokilo), Dusun Ngablak, Sitimulyo, Piyungan, Bantul.

Berdasarkan penuturan dari Andri Utama selaku Ketua Pokdarwis Puncak Indrokilo, rencananya Hargo Indrokilo akan dijadikan wisata alam yang mengedepankan tiga poin penting, yakni apa yang bisa dilakukan, dibeli, dan dilihat di Hargo Indrokilo.

“Tiga poin tersebut yang saat ini menjadi landasan awal dalam pengembangan wisata puncak Indrokilo. Di samping itu karena Hargo Indrokilo ini memiliki sejarah yang cukup menarik, ke depannya juga akan dijadikan suatu daya tarik tambahan yaitu wisata edukasi terkait sejarah pertapaan ciptoning Indrokilo,” jelas Andri.

Andri juga menuturkan, dengan adanya tempat wisata alam Puncak Indrokilo ini diharapkan dapat menumbuhkan perekonomian masyarakat di Dusun Ngablak khususnya, dan di Desa Sitimulyo pada umumnya.

Bekerjasama dengan warga Dusun Ngablak, Pemerintah Desa Sitimulyo, dan Pokdarwis Puspa Yoga Desa Sitimulyo, pengembangan wisata Puncak Indrokilo ini sudah dimulai sejak awal September lalu. Hingga kini, perkembangan pembangunan sudah pada tahap pembangunan jalan, akses parkir, dan lokasi utama obyek wisata. Pengurus Pokdarwis Puncak Indrokilo sendiri belum berani mendatangkan wisatawan dalam jumlah besar, mengingat sarana dan prasarana yang masih minim.

Meski begitu, agenda yang ditujukan untuk masyarakat sekitar sudah mulai dirintis. Seperti akan diadakannya tirakatan dan wayangan di Puncak Indrokilo pada pergantian malam tahun baru 2020.

 

Reporter : Eki Arum Khasanah

Komentar atas Puncak Indrokilo, Calon Wisata Alam Baru di Sitimulyo

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License